Olimpiade MIPA dan IPS Se-Pulau Lombok Dalam Rangka Memperingati HUT Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lombok Timur yang ke-32

Dalam rangka memperingati HUT MTs Negeri 1 Lombok Timur ke 32 dengan mengusung Tema “Berprestasi dan Berbudi Pekerti Menuju Masa Depan yang Gemilang” dimeriahkannya dengan mengadakan berbagai macam lomba, salah satu lomba yang diadakan adalah olimpiade IPA, IPS, dan Matematika untuk tingkat SD/MI sederajat se-Pulau Lombok. Olimpiade IPA, IPS, dan Matematika juga dilaksanakan untuk lingkup internal Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lombok Timur pada semua tingkatan.

 

Olimpiade IPA, IPS dan, Matematika untuk tingkat SD/MI sederajat se-Pulau Lombok telah sukses dilaksanakan pada hari Ahad, 20 Agustus 2023 sedangkan lomba olimpiade untuk lingkup internal Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lombok Timur telah dilaksanakan pada hari Senin, 21 Agustus 2023. Adapun pelaksanaan olimpiade tahun ini sepenuhnya dilakukan dengan berbasis IT melalui gawai Android yang dibawa oleh para siswa.

 

Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lombok Timur, Bapak H. Lalu Sundana, B. Ed. menegaskan bahwa ajang olimpiade Matematika IPA,dan IPS, yang adalah dalam rangka proses seleksi dan mencari bibit-bibit unggul. Juara olimpiade untuk kategori SD/MI sederajat selain mendapatkan hadiah, trophy, dan juga mendapatkan golden tiket apabila ingin mendaftar sebagai siswa MTs Negeri 1 Lombok Timur tanpa melalui proses jalur seleksi. Sementara itu juara olimpiade untuk lingkup internal Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lombok Timur akan dipersiapkan untuk mewakili madrasah pada ajang olimpiade pada tingkat kabupaten, provinsi, hingga ke tingkat nasional secara berjenjang.

 

Selamat ulang tahun yang ke-32 untuk Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lombok Timur, semoga dengan diadakannya olimpiade ini Madrasah dapat melakukan regenerasi dalam mencari bibit-bibit unggul yang nantinya akan melanjutkan estafet prestasi dan tradisi juara baik di tingkat kabupaten, provinsi, nasional, hingga internasional amin ya rabbal ‘alamin.

 

Humas MTsN 1 Lombok Timur